Tak Ada kata Terlambat Untuk Merdeka



Aldian Andrew W


Kami diajar untuk secara jujur menyatakan perasaan hati kami.

(Pramoedya AT-Bumi Manusia)


Rasanya tidak kurang setiap hari kita menengok berita tentang kebobrokan pemerintah mengurusi republik. Mari kita tengok data dan angka yang dikeluarkan pemerintah, angka kemiskinan masih di angka 40  juta orang dengan standar yang sangat minimal yaitu penghasilan 200 ribu perbulan (jika memakai standar Bank Dunia maka akan mencapai 75 juta orang) . Sektor pendidikan tak kalah mengerikan, masih ada 10 juta anak putus sekolah dan tak bisa meraih pendidikan lebih tinggi dari sekolah dasar yang tentu minim pengetahuan. Tentang angkatan kerja pun tak jauh beda, republik ini masih punya 15 juta pengangguran dan 25 juta setengah pengangguran.



Aldian Andrew W


Undang Undang Pendidikan Tinggi (UU Dikti) yang telah disahkan oleh DPR pada Jumat 13/8/2012 lalu menimbulkan banyak kontroversi. Di tengah berbagai penolakan yang belum tuntas mengenai masalah pendidikan tinggi UU ini disahkan dan harus dilaksanakan paling lambat dua tahun sejak diundangkan. UU Dikti ini sebenaranya adalah pengganti Undang Undang Badan Hukum Pendidikan (UU BHP) yang telah dibatalkan oleh Mahkamah Konstitusi (MK) beberapa waktu lalu karena isinya dianggap tidak sejalan dengan konstitusi karena bermuatan komersialisasi dan privatisasi pendidikan tinggi. Lalu bagaimana dengan UU Dikti ini, apakah isinya telah berbeda dengan UU BHP?

Resolusi Antipenistaan Agama


Yasser Arafat, SH


Wacana penistaan agama kembali menghangat. Semenjak kemunculan film kontroversial Innocence of Muslims, dunia kembali dipenuhi wacana tersebut. Film yang dianggap menghina Nabi Muhammad itu menuai kecaman luas khususnya di sejumlah negara Islam, tidak terkecuali di Indonesia sendiri. Aksi protes terjadi di sejumlah negara Islam. Demonstrasi yang berujung pada kericuhan pun marak dikabarkan media nasional maupun internasional.

Sayonara Koalisi Parpol


Yasser Arafat, SH


Perhelatan akbar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta telah dilaksanakan. Menurut hasil perhitungan cepat dari beberapa lembaga survei, pasangan Jokowi–Ahok mengungguli suara yang diperoleh pasangan Foke–Nara.

Standar Ganda Barat Kasus Innocence of Muslims





Yasser Arafat, SH


Penistaan terhadap simbol agama kembali terjadi. Seorang warga California Amerika Serikat keturunan Israel bernama Sam Bacile, memproduksi film penghinaan terhadap kesucian Nabi Muhammad berjudul Innocence of Muslims.

Agama dan Kekerasan

Jalaluddin Rakhmat


“Jika aku bisa mengayunkan tongkat sihirku dan harus memilih apakah melenyapkan perkosaan atau agama, aku tidak akan ragu-ragu lagi untuk melenyapkan agama,” tulis Sam Harris, yang bersama Daniel Dennett dan Richard Dawkins dikenal sebagai the Unholy Trinity of Atheism.


“Agama sudah semestinya ditinggalkan manusia bukan karena alasan teologis, tetapi -masih kata Harris dalam The End of Faith: Religion: Terror and the Future of Reason – “karena agama telah menjadi sumber kekerasan sekarang ini dan pada setiap zaman di masa yang lalu”.

Relasi Negara dan Agama


Oleh: Yasser Arafat, SH.


Agama saat ini merupakan realitas yang berada di sekeliling manusia. Masing-masing manusia memiliki kepercayaan tersendiri akan agama yang dianggapnya sebagai sebuah kebenaran. Agama yang telah menjadi kebutuhan dasar manusia ini tidak dapat dipisahkan dari kehidupan sosial manusia tersebut.